Kegiatan-kegiatan yang merupakan topuksi dari Bagian ALT adalah :
1. Produksi air bersih untuk melayani seluruh sivitas IPB
Pelayanan kebutuhan air bersih untuk kegiatan akademik (kuliah, praktikum, dan akademik lainnya. Pelayanan air bersih bagi hunian (Rusunawa, Asrama Putra, Asrama Internasional, serta pelanggan air bersih internal IPB lainnya.
2. Pengelolaan fasilitas pendukung pasokan energi listrik
Walupun suply energi listrik berasal dari PLN tetapi agar distribusi dan kehandalan penggunan di Kampus tetap terjaga, diperlukan operasional lapang. Untuk itulah Bagian ALT bertugas mengantisipasi adanya gangguan-gangguan terdahap suply listrik PLN serta melakukan rutinitas perbaikan kerusakan ringan yang terjadi di dalam Kampus.
3. Perawatan fasilitas produksi dan distribusi air bersih
Untuk tetap menjaga fasilitas produksi air bersih dapat berproduksi sseuai dengan kapasitas alat, maka diperlukan pemeliharaan secara rutin. Kecukupan air bersih akademik dan non akademik baik kuntitas maupun kualitas sangat didukung oleh operasional alat produksi yang sehat, hal tersebut membutuhkan pemeliharaan baik mekaniknya maupun pemelihraan terhadap kebersihan alat pendukung lainnya seperti bak-bak penampungan air ( menara, torn, GWT). Pemelihraan ini dilakukan secara rutin dan berkala.
4. Perawatan fasilitas pendukung psokan daya listrik
Umur isntalasi listrik yang sudah rata-rata mencapai diatas 15 tahun, sering sekali terjadi adanya kerusakan alat/perangkat jaringan listrik. Kerusakan tersebut dapat berdampak luas terhadap suply listrik baik akademik, maupun non akademik. Pemeliharaan yang dilakukan oleh Bagian Instalasi ALT terhadap fasilitas pendukung pasokan daya listrik meliputi pemelihraaan Instalasi Listrik dalam gedung dan instalsi diluar gedung. Instalasi listrik didalam gedung meliputi pemeliharaan jaringan kabel distribusi, lampu ruangan, panel-panel listrik dan asesorisnya). Sedangkan pemeliharsan diluara gedung meliputi pemeliharaan jaringan listrik diluar yang meliputi lampu Penerangan jalan umum (PJU), lampu tanam, listrik pembangkit alat-alat produksi aair bersih, serta alat-alat pembangkit distribusi di gardu listrik yang meliputi, cubicle, trafo, genset dan asesoris lainnya.
5. Pelayanan penggunaan transportasi didalam gedung
Mobilitas civitas akademika dari level satu ke level lainnya (2,3,4,5 dan 6) khususnya di gedung Rektorat dan Fakultas Peternakan difasilitasi dengan menggunakan (elevator/ lift). Agar (elevator/ lift) tetap terjaga kehandalannya, maka dibagian ALT menugaskan tenaga untuk mengoperasionalkan lift tersebut. Disi lain menjaga adanya kejadian-kejadiann yang tidak dikehendaki seperti gangguan voltage turun yang dapat berdampak pada kehandalan lift.
6. Pengelolaan pembayaraan daya dan jasa
Penggunaan daya dan jasa meliputi langganan listrik, langganan air PDAM, langganan Gas dan Telepon. Langgangan daya listrik di IPB terdiri dari 29 ID pelanggaan yang tersebar di seluruh wilayah kerja IPB meliputi Kampus IPB Darmaga, Baranangsiang, Kampus Gunung Gede, Kampus Diploma, pusat-pusat, Biotrop, Pelabuhan Ratu, Jonggol dan Ancol. Untuk langganan air PDAM sebanyak 12 ID pelanggan kususnya wilayah yang masih menggunakan jasa PDAM meliputi Taman Kencana, Gunung Gede, Baranangsiang dan Ancol. Langganan Gas terdiri dari 7 pelanggan khususnya di Kampus Barangsiang, Gunung Gede. Dan langganan telepon terdiri dari 58 pelanggan menyebar di Kampus Barangansiang dan Kampus IPB Darmaga.
7. Pengelolaan air dan listrik usaha penunjang dilingkungan IPB
Untuk memeuhi kebeutuhan air dan pasokan listrik, usaha penunjang bekerja sama dengan IPB dalam penggunaan listrik dan air bersih. Adapun mekanismenya adalah usaha penunjang mengajukan usulan penyambungan jaringan listrik dan air ke IPB melalui Direktorat bisnis dan kemitraan, dan disampaikan ke Direktorat Prasarana, Sarana dan Pengamanan Lingkungan IPB untuk dilalukan penyambungan. Kewajiban usaha penunjang adalah membayar biaya penggunaan listrik dan air ke IPB dengan dasar pembayaran adalah jumlah meter penggunaan dikalikan dengan beban biaya per KWh listrik dan Meter Cubic untuk penggunaan air berish dan dibayar setiap bulannya.